TINDAKAN ALLAH DALAM MENOLONG UMATNYA
Ringkasan Khotbah Pdt. DR. M.D. Wakkary, Minggu 6 Oktober 2002  (malam)


KELUARAN 3 :7-8,12
Kisah umat Israel ke luar dari Mesir dan melakukan perjalanan panjang ke tanah perjanjian menjadi pelajaran rohani bagi gereja Tuhan atau Israel rohani zaman sekarang.  Dalam Keluaran 3:7-8,12, kita melihat 5 (lima) langkah Allah dalam menolong umatNya :

  1. Aku telah memperhatikan kesengsaraan umatKu

  2. Aku telah mendengar seruan mereka
    Untuk itu jangan sekali-kali kita sangsikan akan kuasa doa, karena kuasa doa itu sangat luar biasa.  Tuhan sangat memperhatikan dan menjawab doa, lambat atau cepat.

  3. Aku mengetahui penderitaan mereka

  4. Aku telah turun melepaskan mereka

  5. Aku akan menyertai engkau (ayat 12)

Dalam Keluaran 33:1-2, Tuhan sudah berjanji pada bangsa Israel untuk mengantar keluar dari tanah Mesir ke negeri perjanjian dan Tuhan tidak pernah mengingkari janjiNya.  Untuk itu Tuhan mengirim utusan khusus seorang malaikat Tuhan untuk memimpin bangsa Israel membawa kepada kemenangan atas semua musuhnya dan membawa kesuksesan mencapai negeri yang banyak berkat.  Namun, Tuhan tidak berjalan di tengah-tengah bangsa Israel karena bangsa ini bandel dan kepala batu.

Tetapi Musa menolak utusan Tuhan, walaupun dijanjikan kemenangan, keberhasilan dan berkat-berkat.  Musa mau agar Tuhan sendiri yang memimpin (ayat 14).  Hati-hati, orang Kristen bisa saja diberkati berlimpah tetapi sebenarnya Roh Tuhan tidak memimpin.  Janji Tuhan dalam Ulangan 31:6-8, bahwa Tuhan sendiri, bukan utusan, yang akan memimpink kita.  Tuhan langsung memimpin umatNya dan hadir ditengah-tengah umatNya.  Melalui Yesus Kristus dan Roh Kudus yang tinggal dalam hidup kita, Allah langsung menyertai kita (Matius 1:21-23, I Korintus 3: 16).

Penyertaan Roh Kudus yang memimpin gereja adalah kunci kesuksesan gereja.


GPdI Maranatha Medan